Kolaborasi Alumni Kembangakan Potensi

Yogya, 23/7/22, Sinergisitas antar alumni menjadi kekuatan untuk mengembangkan berbagai potensi yang dimiliki oleh alumni papar, Purnomo S.T selaku ketua KAMADA (Keluarga Alumni Mahasiswa Ahmad Dahlan) dalam acara Obrolan Tipis-tipis yang dipandu oleh Nur Kholik di channel Youtube lablawuad. Kurang lebih ada 60.000 alumni tersebar diseluruh Indonesia hitungan ini  sejak UAD masih berbentuk IKIP. Profesi sebagai pendidik mendomoniasi Alumni UAD untuk generasi awal sebab masih berbentuk IKIP (Institut Keguruan Ilmu Pendidikan). Karier alumni didunia Pendidikan cukup dikenal di seluruh negeri, ada yang menduduki sebagai guru maupun kepala sekolah dan juga di dinas Pendidikan.

Generasi berikutnya setelah IKIP berubah menjadi Universitas Ahmad Dahlan maka profesi alumni menjadi kian beragam sesuai dengan disiplin keilmuan masing-masing. Sinergi dan kolaborasi antar alumni menurut Purnomo menjadi hal yang menguntungkan masing-masing pihak. Sekarang ini alumni juga banyak terjun di dunia kewirausahaan enterpreuner, dan juga didunia Industri. Kerjasama antara alumni dengan almamaternya, antar alumni dengan alumni, antara alumni dengan mahasiswa UAD.

Peranan alumni dalam memberikan informasi peluang di dunia kerja dan juga dunia usaha, serta bimbingan  bagaimana menghadapi dunia kerja menjadi hal mutlak dilakukan. UAD juga membentu CDC (Carier Development Center). Ikatan alumni tidak hanya ada ditingkat Universitas tapi ada juga ikatan alumni ditingkat fakultas. Keluarga alumi dibentuk juga di tingkat propinsi, seperti dibentuk KAMADA di Lampung, di Bangka Belitung, Maluku Utara, Lombok. Adapun untuk pembentukan KAMADA di wilayah sangat terbuka untuk segera dibentuk.

Berbagai kontribusi Alumni terhadap almamater bisa berbentuk informasi yang berkaitan dengan lowongan pekerjaan, bisnis, enterpreuner, untuk teman-teman yang baru lulus maupun alumni yang akan mengembangkan usahanya ujar Purnomo. Lebih lanjut Purnomo juga menyampaikan jalinan silaturahmi KAMADA perlu diperkuat lagi, sehingga akan semakin produktif dalam memberikan kontribusi. Alumni juga bisa berperan untuk mempromosikan UAD ke masyarakat, calon mahasiswa baru apalagi banyak profesi alumni yang menjadi guru-guru SMA/SMK sehingga bisa menjaga kesetabilan mahasiswa UAD. Kisah-kisah sukses alumni merupakan branded bagi institusi oleh karena itu antar alumni harus saling support untuk kesuksesan satu sama lain.(uk)